Sekilas Tentang Attendance Insight

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Pada halaman Attendance di Talenta Insights akan ditampilkan wawasan yang akurat mengenai kehadiran karyawan. Data-data yang tersaji berhubungan dengan attendance, seperti attendance record, employee attendance, employee time off, dan yang lainnya. Informasi disajikan dalam laporan grafik berupa diagram batang, line ataupun berupa ringkasan statistik, sehingga Anda akan mudah untuk memahami dan melakukan analisa atas data tersebut. 

Berikut langkah-langkah untuk mengakses informasi Attendance Insight.

  1. Masuk ke dalam Menu Dashboard di halaman utama atau masuk ke hr.talenta.co.
  2. Pada halaman Dashboard klik ”Insight”.
  3. Setelah masuk pada halaman insights, klik menu Attendance.
  4. Jika Anda hendak melakukan custom data atas attendance insight berdasarkan Branch, Organization atau Job Position, Anda dapat menggunakan tombol filter, lalu klik “Apply Filter”.
    Attendance_-_PT_Digital_Talenta.png

Berikut adalah penjelasan untuk masing-masing informasi yang tersaji pada halaman Attendance Insight.

A. Today's Attendance

Pada bagian ini, akan tersaji rangkuman informasi mengenai kehadiran karyawan untuk hari ini. 

  1. Anda dapat melihat rincian untuk masing-masing informasi dengan klik pada bagian angka. Informasi yang akan terlihat yaitu informasi Total employee (Jumlah keseluruhan karyawan) dan No working hours (Jumlah karyawan yang tidak ada jadwal kerja atau shift pada hari ini). Selain itu, Anda juga dapat melihat jumlah karyawan yang On Time, Late In, No check-in (tidak melakukan absensi), Absent, Time off, dan Day off.

    - Metrik Real-Time di atas akan dipindahkan ke “Attendance index” ke depannya.
    - Anda dapat klik “nominal yang dicetak biru” untuk melihat pop up informasi lengkapnya. Berikut merupakan contoh dari pop up informasi pada Late in.

B. Attendance Record

Anda dapat melihat total kehadiran employee sesuai dengan range tanggal yang ditentukan pada perusahaan Anda pada bagian Attendance Record.

Berikut adalah tampilan pada bagian Attendance Record.

Keterangan:

No. Nama kolom/tombol Deskripsi
1 Filter periode Anda dapat memfilter grafik berdasarkan jangka waktu pada kolom ini.
2 Tombol download Anda dapat mengunduh file Attendance Record dalam CSV dengan klik tombol ini.
3 Mandays filter Anda dapat melihat diagram berdasarkan informasi On Time, Late in, Absent, Time Off, dan No Check In dengan mencentangnya.

C. Employee Attendance

Selain itu, Anda juga dapat melihat karyawan mana saja, yang memiliki catatan kehadiran berupa Late In, Early Out, dan Absent pada halaman Employee Attendance. 

Berikut adalah tampilan pada Employee Attendance.
INAT3.png
Keterangan:

No. Nama kolom/tombol Deskripsi
1 Filter waktu Anda dapat memfilter Employee Attendance berdasarkan bulan tertentu.
2 Search bar Anda dapat mencari nama karyawan atau employee ID di sini.
3 Tombol download Anda dapat mengunduh Employee Attendance dalam CSV dengan klik tombol ini. Lalu, klik ini untuk mulai mengunduh.

Anda akan diarahkan ke halaman Export History, Anda dapat menemukan data yang telah Anda unduh di sini. Lalu, klik ikon “Download” yang dicetak biru.
4 Nama employee Klik “Nama Karyawan” untuk melihat pop-up informasi dalam bentuk grafik kehadiran atas karyawan tersebut, seperti Late in, Early out, dan Absent.

D. Employee Time Off

Jika Anda hendak melihat data karyawan mana saya yang sudah menggunakan hak cutinya, Anda dapat melihatnya pada halaman Employee Time Off.

Berikut adalah tampilan Employee Time Off.
INAT4.png

Keterangan:

No. Nama kolom/tombol Deskripsi
1 Filter policy Anda dapat memfilter policy (jenis cuti) pada Employee Time Off.
2 Filter waktu Anda dapat memfilter Employee Time Off berdasarkan bulan tertentu.
3 Tombol download Anda dapat mengunduh Employee Time Off  dalam CSV dengan klik tombol ini. Lalu, klik ini untuk mulai mengunduh.

Anda akan diarahkan ke halaman Export History, Anda dapat menemukan data yang telah Anda unduh di sini. Lalu, klik ikon “Download” yang dicetak biru.
4 Nama employee Klik “Nama Karyawan” untuk melihat pop-up informasi dalam bentuk list atas waktu cuti yang telah diambil oleh karyawan tersebut, seperti Policy, Date, Type, dan Request date.

E. Time Off Trend

Pada Time Off Trend, Anda dapat melihat pola penggunaan jenis cuti satu dengan yang lainnya oleh para karyawan. Klik “Kotak Kecil” yang berada di time off policy sehingga Anda dapat mengetahui jenis cuti mana yang sering digunakan pada periode tersebut.


Keterangan:

No Nama kolom/tombol Deskripsi
1 Filter periode Anda dapat memfilter grafik berdasarkan jangka waktu pada kolom ini.
2 Tombol download Anda dapat mengunduh Time Off Trend dalam CSV dengan klik tombol ini.
3 Time off Policy filter Anda dapat memfilter policy (jenis cuti) pada grafik Time Off Trend.

Demikian adalah sekilas tentang Attendance Insight pada Talenta Insights. Selanjutnya, pelajari tentang Payroll Insight di sini.