Bagaimana Cara Mengundang Pengguna di Talenta Recruitment

Article author
Zendesk Admin
  • Diperbarui

Talenta Recruitment merupakan fitur Talenta yang memudahkan Anda dalam melakukan proses rekrutmen di perusahaan. Dalam Talenta Recruitment Anda dapat mengundang karyawan untuk dapat menggunakan fitur di dalamnya. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Masuk ke halaman Settings, pada Talenta Recruitment Anda.
  2. Lalu pilih sub menu “Users”.
  3. Untuk menambahkan pengguna baru, klik tombol “Invite user”.
  4. Pilih karyawan yang akan ditambahkan, Anda dapat mencari karyawan berdasarkan nama atau ID karyawan.

    Nama karyawan yang masuk ke dalam daftar merupakan karyawan yang terdaftar dalam Talenta.

  5. Pilih role dari karyawan tersebut.

    - Admin: Dapat mengakses semua menu di Talenta Recruitment.
    - Recruiter: Hanya dapat mengakses job listing, hiring stage dan jadwal interview sesuai dengan pekerjaan di mana mereka di assign.
    - Users: Hanya dapat mengakses hiring progress sesuai dengan role yang ditetapkan, apakah sebagai hiring manager atau pewawancara.

  6. Geser toggle Set restrictions for this role jika ingin memberikan batasan Pengaturan berdasarkan cabang, organisasi atau jabatan.
  7. Dan klik “Invite user”.
  8. Maka user tersebut sudah berhasil diundang dan berstatus Pending.
  9. Selama karyawan belum menerima undangan, Anda dapat melakukan tindakan dengan klik “Actions” lalu pilih Resend invitation untuk mengirim ulang undangan, Cancel invitation untuk membatalkan undangan.
  10. Setelah karyawan menerima undangan, maka status akan berubah menjadi Active.
  11. Anda juga dapat menghapus karyawan dengan status Active dengan klik “Actions” lalu pilih Remove user.

Demikian penjelasan mengenai cara mengundang user pada Talenta Recruitment. Selanjutnya, pelajari cara mengatur role Talenta Recruitment, di sini.