Bagaimana Cara Mengakses Halaman Resignation Request melalui Inbox

Article author
Zendesk Admin

Anda sebagai HR Admin dapat mengelola pengajuan pengunduran diri karyawan yang telah di-approve melalui menu Inbox Mekari Talenta. Sehingga, Anda dapat mulai melakukan Offboarding dengan lebih praktis. Berikut adalah langkah-langkahnya.

  1. Masuk ke menu “Inbox”.
  2. Pada halaman Inbox, Anda dapat mencari pesan masuk dengan judul “Resignation request approved” dengan mengetikkannya di Search box. Anda dapat klik salah satu pesan masuk baru dengan label new.
  3. Kemudian, klik “Set resignation”.
  4. Maka, Anda akan langsung diarahkan ke halaman Resignation requests. Pada halaman ini, Anda dapat melihat daftar karyawan yang mengajukan resign beserta statusnya, yaitu Proceeded (telah diproses) dan Not yet Proceeded (belum diproses). Anda dapat memfilter daftar berdasarkan status yang belum diproses saja dengan klik kolom filter seperti berikut.
  5. Anda dapat memproses request resign yang belum diproses dengan terlebih dahulu melihat rinciannya dengan klik “Actions” lalu View detail.
  6. Maka, akan ditampilkan Request detail seperti berikut sehingga Anda dapat memastikan kesungguhan data pengajuan pengunduran diri karyawan sebelum lanjut memprosesnya. Untuk memprosesnya, klik “Proceed resignation”.

Demikian panduan cara mengakses halaman resignation request melalui Inbox. Selanjutnya, Anda dapat memproses resignation dengan mempelajari panduannya terlebih dahulu, di sini.