Bagaimana Cara Menambahkan Kandidat Secara Massal (Bulk Add Candidates)

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Selain menambahkan kandidat satu per satu secara manual, Anda juga dapat menambahkan secara massal melalui fitur bulk add candidate. Berikut langkah-langkahnya.

  1. Masuk ke menu Candidates.

  2. Kemudian, klik tombol “More” dan pilih Bulk add candidates.

  3. Pilih posisi pekerjaan yang dilamar kandidat dan klik “Proceed”.

  4. Selanjutnya, unduh template yang sudah disediakan Talenta dengan klik “Download template”.

  5. Lalu isi template seperti format berikut.

     

    Anda dapat melihat panduan pengisian pada sheet Description.

  6. Setelah template Anda isi, unggah template tersebut dengan klik “Browse” dan klik “Continue” untuk melanjutkan.

  7. Unggah resume kandidat namun Anda perlu mengubah nama file dengan format [Row_number]_resume. Jika semua file sudah diubah namanya, unggah file tersebut dengan klik tombol “Browse”.

  8. Unggah juga foto profil kandidat dan ubah nama file dengan format [Row_number]_profile_picture. Unggah file tersebut dengan klik “Browse”.

  9. Terakhir, unggah portofolio kandidat lalu ubah nama filenya dengan format [Row_number]_portfolio dan klik “Browse” untuk mengunggahnya.

  10. Centang persetujuan “I agree to the Terms and Conditions” dan klik “Import”.

  11. Maka file Anda sedang dalam proses unggah.

Demikian penjelasan mengenai cara bulk add candidate. Selanjutnya, Anda dapat mempelajari cara melihat riwayat ekspor/impor kandidat, di sini.