Bagaimana Cara Membuat Kategori Biaya untuk Cash Advance

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Sebelum Anda membuat kebijakan cash advance, Anda perlu menambahkan terlebih dahulu biaya-biaya yang akan dikeluarkan. Anda bisa membuat hingga beberapa kategori biaya untuk berbagai keperluan.

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  1. Pada menu Dashboard, klik ikon "Profile" pada bagian kanan atas.
    mceclip0.png
  2. Lalu klik "Company Settings".
    mceclip1__1_.png
  3. Pada menu Finance, klik "Cash Advance".
    mceclip0.png
  4. Lalu klik tab "Categories".
    mceclip1.png
  5. Klik "Create Category" untuk menambahkan kebijakan kategori baru yang akan di assign ke karyawan.
    mceclip1.png
  6. Isikan nama kategori yang hendak dibuat pada bagian "Name".
    mceclip2.png
  7. Centang “Set limit amount per request” untuk menentukan batas nominal yang dapat di diajukan per setiap form pengajuannya.
    mceclip4.png

    Jika "Set limit amount per request" tidak diaktifkan, maka nominal pengajuan untuk kategori tersebut tidak terbatas.

  8. Klik “Save” untuk menyimpan kategori.
    mceclip5.png

Selanjutnya, Anda bisa membuat kebijakan cash advance untuk karyawan. Jika kebijakan sudah dibuat, Anda bisa assign kebijakan tersebut kepada beberapa karyawan sekaligus.