Bagaimana Cara Request Custom Dashboard pada Talenta Insights+

Article author
Learning Center Mekari
  • Diperbarui

Pada Talenta Insights+, Anda mendapatkan akses eksklusif terkait Insights untuk membantu Anda membuat keputusan yang lebih strategis dan mempertajam analisis Anda. Tim ahli kami akan bekerja dengan Anda untuk mengidentifikasi data yang tepat berdasarkan kebutuhan Anda, kemudian mengubah data tersebut menjadi wawasan yang dapat ditindaklanjuti.

Dengan fitur ini, Anda mendapatkan akses untuk:

  • Mengkustomisasi Dashboard HR Analytics dengan berbagai tipe grafik.
  • Memonitor, menganalisa, dan menghitung berbagai macam hal yang terdapat di Talenta.
  • Mengoptimalkan strategi pemberdayaan karyawan dengan fokus terhadap KPI.

Penting
- Fitur Insights+ ini hanya dapat diakses oleh karyawan yang memiliki akses role  Superadmin/admin baik default maupun custom dengan status perusahaan yang active.
- Terdapat biaya tambahan untuk custom dashboard yang diajukan. Untuk informasi lebih lanjut, Anda dapat mengaksesnya di sini atau dapat menghubungi Tim Support Mekari di support-hr@mekari.com.

Karena merupakan fitur tambahan, maka untuk mendapatkan fitur ini, Anda perlu mengajukan request custom dashboard kepada team support kami. Berikut langkah-langkahnya: 

  1. Buka Talenta Insights, pilih menu “Custom Dashboard”.
    TALENTAINSIGHTPLUS__1_.png
  2. Klik “Konsultasi gratis”.
    C1.png
  3. Lengkapi form yang muncul pada layar Anda. Kemudian, klik “Submit”.
    C2.png

    Saat ini, Anda dapat memilih Dasbor Employee Performance, Overtime, Headcount, dan Attendance.

  4. Maka, tim Mekari Talenta akan segera menghubungi Anda. Anda dapat mengkomunikasikan kebutuhan Anda bersama kami untuk Dashboard Talenta yang jauh lebih informatif dan lengkap.

Demikian adalah panduan cara request Custom Dashboard pada Talenta Insights. Selanjutnya, Anda dapat mempelajari application lainnya pada Talenta, yaitu Talenta Performance di sini.